Ujaran Kebencian, Berkata Yang Baik Saja !

Ujaran Kebencian, Berkata Yang Baik Saja !.Perkataan adalah simbol bagaimana seseorang dapat mengatakan hal yang ia inginkan untuk di katakan, apakah itu hal baik atupun sebaliknya, dan kita tak dapat menganggap hal itu adalah hal yang nggak wajar, sebabnya ?
Dalam hidup seseorang, tentulah ada hal – hal yang membahagiakan sekaligus juga ada hal yang menyakitkan ataupun di anggap nggak sejalan dengan pemikiran sebagian orang, ataupun juga dapat sebagai hal yang mungkin dapat memancing sisi psikologis seseorang untuk menanggapi apa yang ia dengar , baca dan juga lihat.

Berkata yang baik saja !

Tentu jika itu dapat kita lakukan, tetap apa yang membuat kita kadang merespon sebuah hal ataupun ujaran orang lain juga merupakan hal di mana seseorang dapat mengatakan hal yang baik dan juga nggak baik bukan ?
Seandainya , seseorang terpancing perasaan dan emosinya, tentu perkataan yang akan ia katakan adalah hal yang nggak baik dan juga kemarahan , tetapi jika perkataan baik yang ia dengar, itupun juga akan menghasilkan respon yang baik dari seseorang dengan perkataannya.
Ujaran kebencian Dan Koreksi !
Hate speech atau ujaran kebencian memang merupakan hal yang buruk, sebab bagaimanapun kita merasa ada hal yang kurang sejalan dengan pemikiran kita, tetaplah perkataan bukanlah kasar bukan sebuah hal untuk meluruskan apa yang kita anggap nggak benar dan sejalan dengan pemikiran kita.
Juga, ada hal dasar, dimana mengapa ujaran kebencian itu timbul ? sisi lian yang merupakan koreksi di antara keduabelah pihak yang bertikai dan akhirnya timbullah ujaran kebencian dari kedua belah pihak, saling menyalahkan, saling memojokan bahkan sampai terpidanakan, itu hal yang tak ingin kita lihat dan dengar bukan ?
Apa yang di anggap seseorang nggak sejalan, bukanlah hal yang harus langsung di hantamkromo begitu saja, ada jalan yang dapat saling meluruskan dan mensejalankan pemikiran – pemikiran yang ada di antara kedua belah pihak !
Sebabnya, jika ada ujaran kebencian, tentulah ada sebuah pertikaian atau tujuan – tujuan tertentu dari timbulnya apa yang kita sebut ujaran kebencian tersebut .Sisi lainnya juga, mengakui sebuah kesalahan atau mencoba untuk memperbaiki kesalahan adalah hal terbaik untuk kita lakukan, melihat sisi luar dan dalam kita, apa ada kesalahan yang kita perbuat ?

Kebencian adalah kehancuran


Kebencian adalah sumber kehancuran, kebencian dasarnya adalah amarah, dimana amarah akan menghanguskan pemikiran jernih logika kita sebagaimanusia, sementara ketenangan akan menghasilkan kebijaksanaan akan apa yang seharusnya kita katakan, dan bukan dengan sebuah ujaran kebencian ! dan bukankah kesalahpahaman akan hal apapun dapat kita musyawarahkan untuk menghasilkan sebuah titik temu , dari apa yang semua mau dan berujung pada sebuah kasihsayang dan kedamaian, dan itu hal yang indah untuk kita rasakan bukan ?

Comments